Tuesday, 16 April 2013

Enam Hal yang Harus di-tes Sebelum Membeli Notebook

Artikel ini diambil dari situs resmi nya acer yaitu www.acerid.com,tepatnya di http://www.acerid.com/2012/11/enam-hal-yang-harus-di-tes-sebelum-membeli-notebook/#.

Saya posting disini karena menurut saya ini adalah sebuah hal yang penting sekali. Dan semoga bermanfaat.


Ketika kamu pergi berbelanja untuk notebook baru, penjualnya pasti dengan cepat menunjukkan spesifikasi notebook yang bersangkutan, mulai dari prosesor, RAM, ukuran layar, dan sebagainya. Tapi, ada sejumlah fitur dan spesifikasi yang mereka tidak beritahukan, padahal cukup penting untuk mempengaruhi keputusanmu.

Nah, jika anda saat ini sedang ada di situasi yang sama, yuk simak beberapa tips berikut sebelum kamu membeli notebook baru :

1. Sentuh bagian Touchpad.

Anda sadar tidak, bahwa salah satu bagian yang paling banyak digunakan pada notebook justru luput dari perhatian kita saat membelinya. Untuk itu, pertimbangkan kenyaman touchpad ketika kamu membeli notebook. Caranya gampang, uji touchpad dengan membuka sebuah file foto, pinch-to-zoomtwo-finger rotate (jika memang notebook menyediakan fitur sentuhan tersebut), dan sebagainya.

2. Pertimbangkan kenyamanan keyboard.

Bahkan jika aktivitas pekerjaan kamu hanya sebatas mengirim email, tentu kamu masih membutuhkan keyboard yang nyaman bukan?
Mengujinya gampang saja, buka aplikasi notepad dan ketiklah beberapa kalimat untuk menguji kenyamanan keyboard tersebut. Pertimbangkan apakah jaraknya terlalu dekat, terlalu kecil, dan jika kamu membuat banyak kesalahan pada saat mengetik sebaiknya coba cari pilihan lain.

3. Uji webcam.

Bagaimana kamu bisa menjalankan aplikasi/program Skype dengan sahabat jika kamu tidak bisa melihatnya. Fitur ini cukup penting lho, terutama bagi para pebisnis yang sering berkomunikasi dengan kliennya dari jarak jauh. Oleh sebab itu, jika notebook yang hendak kamu beli punya fitur ini, sebaiknya kamu mengujinya terlebih dahulu.

4. Analisa layar/screen yang ditawarkan.

Tidak ada yang lebih membuat kita frustrasi ketika surfing di web atau menonton film pada notebook yang kualitas layarnya buruk. Nah, untuk itu kamu juga perlu menguji bagaimana tampilan layar yang disuguhkan notebook tersebut. Caranya gampang, misalnya kamu bisa membuka Youtube, atau buka file video bawaan dari notebook untuk mengetahui seberapa jauh kualitas gambar yang ditawarkan.

5.Suara dari Speaker.

Hal lain selain kualitas gambar, kamu juga harus menguji kualitas suara yang ditawarkan dari notebook tersebut. Pastikan notebook yang kamu beli menawarkan kualitas suara yang baik, bukan suara seperti radio transistor. Kamu bisa mengujinya dengan menyetel file musik bawaan notebook, lalu setting volumenya pada keadaan maksimal. 
Dengarkan apakah suara yang dikeluarkan masih jelas atau terdistorsi. Selain itu, perhatikan pula letak dimana speaker berada. Jika speaker ada di bagian bawah notebook, pertimbangkan apakah suaranya akan tertutup pada saat kamu memangku notebook tersebut.

6. Cek Hard Disk.

Yups, kebanyakan iklan untuk notebook baru biasanya memaparkan seberapa besar kapasitas penyimpanannya (hard disk). Tapi ukuran bukanlah segalanya. Pembuat dan modelnya-lah yang jadi faktor besar dalam kinerjanya. Untuk menguji itu, klik “control panel” lalu pilih “device manager”, kemudian pilih “disk drives”. Disana tidak hanya ditampilkan siapa vendor dari hard disk tersebut, tapi juga nomor model hard disk kamu, dan sebagainya.

Maaf untuk acerid,apabila tidak berkenan karena saya posting ulang artikel nya disini,karena saya pengguna acer juga. Terima kasih buat acer.

2 comments:

  1. Replies
    1. ia,semoga bermanfaat saja mas !

      Terima kasih sudah berkunjung.

      Delete